Sadamantra — Pohon Gaharu (Aquilaria) merupakan jenis pohon yang berasal dari hutan hujan tropis di Asia Tenggara, Asia Selatan, dan India.
Dan kini berbagai jenis pohon Gaharu telah tersebar dan bisa Anda temui di beberapa negara, seperti India, Bangladesh, Laos, Kamboja, Malaysia, India, Thailand, Vietnam dan Filipina.
Pohon yang dikenal karena menghasilkan resin dengan aroma khas ini telah memegang peranan penting dalam berbagai konteks selama berabad-abad.
Pengenalan pohon Gaharu menyoroti sifat-sifatnya yang luar biasa dan manfaat apa yang bisa didapatkan dari pohon yang satu ini.
Dalam artikel ini kita akan mengajak Anda untuk mengenal lebih dalam mengenai ragam jenis, karakteristik unik dan segudang manfaat pohon Gaharu dalam berbagai aspek.
Ragam Jenis Pohon Gaharu
Pohon Gaharu yang masuk ke dalam genus Aquilaria ini ternyata juga memiliki berbagai spesies yang tersebar.
Berikut ini adalah beberapa spesies pohon Gaharu yang bisa kita temui.
1. Aquilaria Malaccensis
Spesies gaharu pertama yang diketahui adalah Aquilaria malaccensis ini.
Gaharu jenis ini merupakan salah satu jenis Gaharu yang telah menjadi komponen penting dalam perdagangan Gaharu internasional.
Berasal dari Malaysia, kini Gaharu jenis ini dapat ditemui di seluruh Asia Tenggara, termasuk India, Thailand dan Filipina.
Spesies Gaharu jenis ini juga dapat tumbuh hingga mencapai 40 meter dengan diameter 60cm.
2. Aquilaria Agallocha
Memiliki kualitas yang hampir sama dengan Aquilaria Malaccensis, spesies Aquilaria Agallocha merupakan spesies Gaharu lainnya yang dapat ditemukan di India, Bangladesh, dan sebagian Asia Tenggara.
Pohon Gaharu jenis ini berada dalam tahap terancam karena adanya eksploitasi besar- besaran.
3. Aquilaria Crassna
Aquilaria crassna juga termasuk ke dalam spesies Gaharu yang dapat ditemukan di Asia Tenggara.
Gaharu jenis ini dapat tumbuh hingga 20- 23 meter dan memiliki aroma yang terkenal karena kualitasnya yang luar biasa.
Sayangnya spesies Gaharu ini terdaftar sebagai spesies yang sangat terancam punah.
4. Aquilaria Sinensis
Aquilaria Sinensis ditemukan terutama di Tiongkok dan Taiwan. Jenis ini berperan penting dalam industri lokal untuk produksi dupa dan obat-obatan berkualitas tinggi.
Tinggi spesies pohon Gaharu jenis ini bisa mencapai 15 meter sampai dengan 20 meter.
Namun, lagi-lagi ekstraksi Gaharu secara berlebihan menyebabkan penurunan jumlah Gaharu jenis ini secara signifikan, dan menjadikannya sebagai spesies yang terancam punah.
Karakteristik Unik Pohon Gaharu
Spesies Aquilaria atau yang biasa dikenal dengan pohon Gaharu ini memiliki serangkaian ciri fisik unik yang membuatnya mudah dikenali dalam habitatnya.
Berikut ini adalah karakteristik yang dimiliki pohon Gaharu.
1. Ukuran Pohon yang Besar dan Tinggi
Pohon Gaharu bisa mencapai ukuran besar, tumbuh antara 20 hingga 45 meter tergantung spesiesnya.
Misalnya saja Aquilaria malaccensis yang tingginya bisa mencapai 40 meter, sedangkan Aquilaria crassna biasanya berkisar antara 20-23 meter.
Selain itu, ukuran pohon Gaharu yang besar ini bisa dilihat dari batang pohon Gaharu dewasa yang diameternya bisa mencapai 60cm.
2. Struktur Batang yang Lurus
Pohon Gaharu mempunyai batang lurus yang seringkali tidak bercabang hingga sekitar setengah tinggi pohon.
Batang pohon Gaharu berbentuk silinder, dengan kulit luar berwarna pucat hingga abu-abu tua, permukaanya kasar, sedangkan kulit bagian dalamnya berwarna kecoklatan atau kekuningan.
3. Daun Hijau Berkilau
Daun pohon Gaharu selalu hijau, berkilau, dan memiliki tekstur sedikit kasar.
Ukuran daun Gaharu bermacam-macam, tapi biasanya panjang daunnya sekitar 5-11 cm dan lebarnya 2-4cm.
Bentuk daun Gaharu juga bervariasi tergantung spesiesnya, tetapi umumnya berbentuk elips, lonjong, hingga lanset.
4. Memiliki Bunga Kecil Bergerombol
Bunga yang dihasilkan dari pohon Gaharu berukuran kecil, biasanya berukuran sekitar 2-3 cm, dan bergerombol.
Warna bunga pada pohon Gaharu ini bisa berkisar dari warna krem hingga hijau muda.
5. Buah Berbentuk Bulat Telur
Buah pohon Gaharu berwarna hijau muda, dan akan berubah menjadi warna coklat jika sudah matang. Buah ini memiliki sedikit biji, dan ukurannya bervariasi tergantung spesiesnya.
Pada umumnya, buah pada pohon Gaharu ini berukuran 2,5 cm dengan bentuk bulat seperti telur.
Segudang Manfaat Pohon Gaharu
Pohon Gaharu dikenal dengan getahnya yang berharga dan memberikan manfaat luas di berbagai sektor, seperti kesehatan, industri, bahkan budaya.
Di bawah kami akan mengajak Anda untuk melihat segudang manfaat pohon Gaharu dalam berbagai sektor.
1. Digunakan dalam Pengobatan Tradisional
Minyak yang dihasilkan dari pohon Gaharu telah lama digunakan dalam pengobatan tradisional karena khasiat yang dimilikinya.
Senyawa bioaktif yang ditemukan dalam pohon Gaharu menunjukkan sifat antioksidan, antiinflamasi dan antimikroba.
Gaharu ini sering digunakan untuk mengobati berbagai masalah kesehatan, seperti masalah pencernaan, gangguan saraf, dan nyeri.
2. Sebagai Bahan Pembuatan Parfum dan Aromaterapi
Salah satu manfaat utama yang bisa didapatkan dari pohon Gaharu ini adalah kegunaanya dalam industri parfum.
Minyak oud yang berasal dari kayu Gaharu yang sudah tua akan memiliki aroma yang unik dan musky sehingga banyak orang menyukai parfum dari aroma kayu Gaharu ini.
Selain untuk pembuatan parfum, resin yang dihasilkan dari pohon Gaharu ini juga bisa dibakar dan aromanya banyak digunakan untuk ritual spiritual dan juga untuk aromaterapi di dalam rumah.
3. Digunakan dalam Upacara Keagamaan
Gaharu ini juga manfaat dalam nilai budaya dan keagamaan. Secara tradisional, Gaharu sering dimanfaatkan untuk membuat dupa dalam upacara keagamaan.
Sedangkan dalam pengobatan Ayurveda, Gaharu telah digunakan selama berabad-abad untuk mengobati berbagai penyakit mental.
4. Menjaga Ekosistem dan Keanekaragaman Hayati
Manfaat selanjutnya yang dimiliki oleh pohon Gaharu ini adalah untuk menjaga ekosistem dan keanekaragaman hayati.
Pohon Gaharu berasal dari hutan hujan dan memainkan peran penting dalam menjaga ekosistem dan melestarikan keanekaragaman hayati.
Dengan menyerap karbon dioksida pada lingkungan, kehadiran pohon Gaharu akan membantu memerangi perubahan iklim akibat karbon dioksida tersebut.
Selain itu, kehadiran pohon Gaharu juga membantu memberikan tempat nyaman bagi berbagai habitat hewan dan tumbuhan.
Itulah tadi beberapa informasi mengenai ragam jenis, karakteristik unik dan segudang manfaat pohon Gaharu dalam berbagai aspek.
Tingginya permintaan telah menyebabkan berkurangnya jumlah pohon Gaharu secara signifikan.
Dengan menyeimbangkan pemanfaatan komersial dan pengelolaan yang beraturan dan bertanggung jawab kita dapat membantu untuk melindungi populasi pohon Gaharu ini.